Minggu, 24 Juni 2012

DVD Burner Alternative Ubuntu


Kalau kita sering melakukan burning data ke CD/DVD di ubuntu, maka umumnya kita akan menggunakan Brasero Disc Burner yang merupakan paket standar CD/DVD burner di ubuntu. Tapi sebenarnya dalam dunia linux, termasuk ubuntu ada banyak program serupa yang bisa jadi alternative kita untuk melakukan backup data ke CD/DVD.

1.  K3B - KDE Burning Tool
K3B merupakan CD/DVD burner yang menjadi default pada K Desktop, seperti Kubuntu. Apabila kita menggunakan Gnome desktop-pun masih bisa menginstallnya di komputer kita. 
K3B

2. SimpleBurn for Linux
SimpleBurn merupakan aplikasi burner dengan tampilan sederhana dengan dependency yang minimal pula. Menggunakan interface GTK2 lib sebagai interface untuk melakukan burning, dengan menggunakan tool CDRT (cdrecord, cdda2wav, miksofs) atau CDRKit (wodim, icedax, genisoimage).

3. XFburn for Linux
XFburn adalah sebuah tool untuk melakukan burning ke CD/DVD.Xfburn sebenarnya terintegrasi dengan desktop xfce, tapi tetap saja bisa dipasang kedalam linux desktop environtment lainnya.

xfburner

4. Nero for Linux
Hampir semua orang kenal dengan aplikasi ini. Yap, nero bisa dikatakan sebagai aplikasi wajib bagi pengguna windows apabila mau melakukan burner CD/DVD. Nero sendiri merupakan aplikasi komersial yang artinya kita tidak bisa mengapatkan dan atau menggunakannya secara bebas, tapi ada satu nilai yang harus dibayarkan apabila ingin memilikinya.

5. CDRDAO ( CD Recording Disk At Once )Command Line Tool
CDRDAO merupakan aplikasi CD burner open source untuk Windows, Mac dan Linux. CDRDAO dijalankan dari terminal dan tidak memiliki tampilan grafis.

6. GnomeBaker Burning Tool
GnomeBaker Burning Tool adalah sebuah aplikasi burner geratis dan opensource yang ada di linux. Seperti namanya, GnomeBaker Burning Tool merupakan aplikasi burner CD/DVD yang berbasis desktop gnome.

GnomeBaker


Tidak ada komentar:

Posting Komentar